Logo Lintasterkini

Cegah Peredaran Narkoba, Genetika Bantaeng Optimalkan Pencegahan

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 27 September 2017 17:02

Cegah Peredaran Narkoba, Genetika Bantaeng Optimalkan Pencegahan

MAKASSAR – Pengurus Wilayah Generasi Muda Nusantara Anti Narkotika (GENETIKA) Sulawesi Selatan kembali membentuk Kepengurusan Daerah GENETIKA di Kabupaten Bantaeng Sulawesi Selatan, Rabu (27/9/2017 ).

Yakni memberikan mandat kepada Jabal Nur sebagai Ketua, Dedy Jalarambang sebagai Sekretaris dan Ashari Har sebagai bendahara di Jalan Jenderal Sudirman  Makassar.

Pada serah terimah mandat di salah satu warkop di Makassar yang di serahkan langsung oleh Ketua Genetika Sulsel, Yunus Paraya berharap lembaga anti narkotika ini dapat di gunakan semaksimal mungkin untuk mencegah peredaran dan pengunaan narkoba dan sejenisnya yang dapat merusak organ tubuh masyarakat khususnya generasi muda kabupaten bantaeng dengan koordinasi pemerintah, TNI,  Polri dan BNN Provinsi Sulawesi Selatan.

Ketua Genetika Kabupaten Bantaeng, Jabal Nur mengatakan sebagai lembaga anti narkotika dikabupaten bantaeng kami optimalkan program dengan fokus pada pencegahan sesuai dengan program genetika pusat dengan pembentukan  infrastruktur 100 relawan perdesa dan kelurahan.

Untuk mewujudkan program tersebut harus melalui bebebrapa proses tahapan diantaranya merekrut calon relawan, memberikan pelatihan  bekerjasama dengan polres dan BNN Kabupaten Bantaeng agar tugas dan fungsinya bisa dijalankan secara profesional  sebagai relawan Genetika yang di tugaskan oleh lembaga nantinya.ungkap jabal nur

“Saya prihatin dengan banyaknya kasus narkoba dan obat-obatan terlarang lainnya yang mengakibatkan organ fungsi saraf bagi penguna terganggu dan narkoba menjadi ancaman setiap waktu bagi generasi muda kita, sehingga untuk meminimalisir terjadinya peredaran dan pengunaan narkoba khususnya di bantaeng perlu dukungan semua pihak tak terkecuali bagi orang tua dimana harus menjaga pergaulan anak sehari-hari” tutup Jabal Nur. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...