Logo Lintasterkini

Bocah 10 Tahun Komplotan Copet di Mal Panakkukang Ditangkap

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 28 Februari 2016 00:01

Korban dan bocah komplotan copet Mall Panakkukang
Korban dan bocah komplotan copet Mall Panakkukang

MAKASSAR – Kawanan copet yang kerap beraksi di Mall Panakkukang, selain memanfaatkan kaum ibu, juga menggunakan anak kecil. Terbukti dengan tertangkapnya seorang bocah bernama Zulkifli (10), siswa SD Patompo 1 kelas 5, warga jalan Rajawali 13 A, yang diamankan oleh pihak Security Mall Panakkukang, Sabtu (27/2/2016), sekira pukul 18.00 Wita, di lantai dasar dekat lokasi Pizza Hut.

Korban bernama Octoviyani (31), warga Tupai lorong 9, no 6 bersama saudaranya Deby (24) sementara berada di Mall Panakkukang dan baru sadar jika Hpnya hilang setelah berada di rumah.

“Saat itu kami sudah pulang ke rumah. Hp yang dicopet pakai kata sandi jadi gak bisa kebuka. Nanti saya hubungi nomor yang ada di hp saya, baru ketahuan kalau hp saya berada di tangan Security Mall Panakkukang yang menginformasikan kalau hp saya ditemukan pada anak kecil di dalam tasnya” urai korban kepada Lintasterkini.com.

Selanjutnya, korban bersama adik kandungnya bergegas menuju Mall Panakkukang ditemani anggota Binmas Aiptu Usman Nawawi.
Selanjutnya korban bersama bocah kecil yang diamankan diarahkan ke Mapolsek Panakkukang.

Setibanya di Mapolsek Panakkukang, bocah kecil yang bernama Zulkifli dengan polosnya mengatakan jika bukan dirinya yang mengambil Hp korban.

“Saya hanya diberikan Hp dan dimasukkan ke dalam tas. Tapi saya ditangkap satpam. Saya ke Mall berempat naik bentor dari jalan Rajawali. Dari jam 5 sore sampai 9 malam. Banyak mi hp saya dapat dari yang masukkan ke dalam tas saya” urai bocah tersebut.

Dari hasil interogasi langsung oleh Kapolsek Panakkukang Kompol Woro Susilo bersama Kanit reskrim AKP Warpa, diketahui jika bocah tersebut dijadikan alat untuk melakukan aksi copet di Mall Panakkukang.

“Identitas pelaku sudah kami kantongi. Anak kecil itu dijadikan alat untuk melakukan tindak kejahatan. Ketiga pelaku lainnya yang sudah dewasa masing-masing berinisial SY, MT alias AR dan SR yang kini dalam pengejaran anggota di lapangan” tutur Kanit Reskrim Polsek Panakkukang AKP Warpa.

Sejauh ini pihak aparat sudah mengambil laporan polisi korban yang diterima langsung anggota SPKT Bripka Anwar dengan nomor LP/363/II/2016/Restabes Mksr/Sek Pnk. (*)

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis03 Desember 2024 06:10
Vasaka Hotel Makassar Tawarkan Alll You Can Eat Dibanderol Rp99.000/Pax
MAKASSAR – Vasaka Hotel Makassar merupakan salah satu hotel terkenal di Makassar. Dikenal dengan pelayanan yang prima dan fasilitas yang lengkap...
Ekonomi & Bisnis03 Desember 2024 06:02
 Pepsodent Kembali Menyelenggarakan Bulan Kesehatan Gigi Nasional di Makassar
MAKASSAR – Unilever Indonesia melalui Pepsodent bersama Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI), Asosiasi Fakultas Kedokteran Gigi Indonesia (AFDOKGI...
Pendidikan03 Desember 2024 05:51
Gelar Wisuda ke-2, Kalla Institute Cetak Lulusan Siap Kerja dan Wirausaha
MAKASSAR – Kalla Institute kembali menggelar wisuda ke-2 sarjana, dengan jumlah 21 orang wisudawan/ti yang berlangsung di Saoraja Ballroom Lt.2,...
News02 Desember 2024 20:54
Raih Juara Umum, Dispora Makassar Sabet 5 Juara di Marching Band Competition (MBMC) 2024
MAKASSAR – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Makassar mengikuti Bandung Marching Band Competition (MBMC) 2024. Dispora berhasil menyabet ...