Logo Lintasterkini

Dirlantas Polda Sulsel Galang Club Motor dan Mobil Berantas Balap Liar

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 30 Maret 2022 12:46

Pertemuan antara Club Moor dan Mobil bersama Dirlantas Polda Sulsel Kombes Pol Faizal untuk melawan aksi balapan liar
Pertemuan antara Club Moor dan Mobil bersama Dirlantas Polda Sulsel Kombes Pol Faizal untuk melawan aksi balapan liar

MAKASSAR — Puluhan anggota club otomotif menghadiri “Komitmen Bersama Ditlantas Polda Sulsel dengan komunitas otomotif tentang menolak balap liar” yang dilaksanakan Direktorat Lalulintas (Ditlantas) Polda Sulsel, di Aula Biru Kantor Ditlantas Polda Sulsel, Jalan AP Pettarani, Rabu (29/3/2022).

Dihadiri wakili Ketua Bidang Mobility Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sulsel, Chandra Samad menjelaskan, bahwa IMI yang merupakan induk organisasi olehraga otomotif mendukung keras program kepolisian untuk memberantas aksi balap liar di jalan.

“IMI menyatakan dukungan keras terhadap pemberantasan balap liar. Mari bersama membantu kepolisian mempersempit gerakan para pelaku balap liar untuk keselamatan bersama,” ucap Chandra.

Oleh karena itu, ia mengharap agar generasi muda penghobi balap liar untuk tidak terlibat dalam aksi pelanggaran hukum tersebut yang bisa mengancam jiwa diri sendiri dan pengguna jalan lainnya.

Sementara itu, Dirlantas Polda Sulsel, Kombes Pol. Faizal mengatakan, sangat merespon dukungan IMI Sulsel dalam pemberantasan balap liar.

“Balap liar menjadi fenomena tiap tahun saat pelaksanaan Bulan Ramadhan. Kami berharap pada club otomotif untuk menjadi pelopor keselamatan berlalulintas tanpa balap liar dan menyampaikan ke masyarakat untuk tidak melakukan aksi membahayakan jiwa tersebut,” ucap Dirlantas Polda Sulsel.

Ia menyiapkan anggota khusus untuk menindak para balap liar pada Bulan Ramadhan. Dan ia menekan untuk menghentikan balap liar.

Mantan Dirlantas Polda Sultra ini juga mengajak IMI Sulsel untuk membuat event balap, agar hoby balap remaja tersalurkan. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...