Logo Lintasterkini

Jaksa Masuk Sekolah Ajak Pelajar Anti Korupsi dan Narkoba

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Rabu, 30 November 2016 22:05

Program Jaksa Masuk Sekolah (JMS) di Sidrap.
Program Jaksa Masuk Sekolah (JMS) di Sidrap.

SIDRAP – Sebagai langkah tindaklanjut dari Program Jaksa Masuk Sekolah (JMS) dari Kejaksaan Agung, maka Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidrap menyasar sejumlah sekolah di Kabupaten Sidrap.

Kepala Kejaksaan Negeri Sidrap, Jasmin Simanullang dalam keterangannya mengharapkan agar program JMS ini bisa menjadi kurikulum di dunia pendidikan dalam memberi paham dan pandangan tentang hukum bagi kalangan pelajar.

“Kita doktrin pelajar melalui materi paham tindak pidana terhadap anak, tidak berbuat korupsi, dan menjauhi narkotika. Termasuk paham kejahatan cyber crime dan bagaimana cara-cara mengantisipasinya agar mereka tak terjerumus kedalamnya,” kata Jasmin, Rabu (30/11/2016).

Jasmin menerangkan, program JMS digelar dengan cara melibatkan siswa sehingga terjadi komunikasi timbal balik. Tujuan memaparkan program JMS ini, tambah dia lagi, bagaimana cara mereka memahami persoalan di lingkungan sekitar sejak dini.

“Menumbuhkan rasa kebencian terhadap perbuatan korupsi dan narkoba bagi anak-anak sejak dini, itu yang terpenting,” tandasnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...