Logo Lintasterkini

Mobil Ketua Bawaslu Sulsel Diseruduk Truk Enam Roda

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Rabu, 06 Juni 2018 00:20

Mobil dinas Ketua Bwaslu Sulsel Laode Arumahi kecelakaan lalulintas di Poros Makassar-Parepare, Selasa, (5/6/2018).
Mobil dinas Ketua Bwaslu Sulsel Laode Arumahi kecelakaan lalulintas di Poros Makassar-Parepare, Selasa, (5/6/2018).

BARRU – Mobil Toyota Innova hitam nomor polisi DD 348 AN yang ditumpangi Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sulsel Laode, La Ode Arumahi (51), mengalami kecelakaan di Jalan Poros Makassar-Parepare, Selasa (5/6/2018), sekira pukul 17.00 wita. Mobil dinas Ketua Bawaslu Sulsel itu diseruduk mobil truk enam roda, persis sekitar 500 meter dari Kampus utama Pondok Pesantren DDI Mangkoso, Barru.

Mobil yang ditumpangi anggota Bawaslu tiga periode ini menabrak mobil truk sedang nomor polisi DD 9574 QR. Arumahi dan supirnya, Laode Darmawan hanya mengalami luka lecet. Pasca kecelakaan lalulintas itu, Ketua Bawaslu Sulsel Laode Arumahi dievakuasi ke rumah warga di Mangkoso.

“Kajadiannya pas di depan rumah saudara Gurutta Farid Wadjedi, di belokan Lacaulu,” ujar Mustamin, warga Kelurahan Kiru-Kiru, Mangkoso, Soppeng Riaja, Barru.

Kejadiannya, bermula saat truk putih enam roda ini hendak memutar ke arah Kampung Kiru-Kiru. Sedangkan mobil Innova yan dikendarai kerabat Arumahi dari arah Makassar menuju Parepare.

“Sepertinya, supirnya buru-buru kejar acara buka puasa di Parepare,” ujar warga.

Arumahi memang dijadwalkan menggelar pertemuan kerja dengan Bawaslu Parepare di Kota Bandar Madani, sekitar 46 km dari lokasi kejadian. Jika kecepatan mobil normal, 60 hingga 70 km per jama, maka sebelum buka puasa, mantan jurnalis harian Pedoman Rakyat ini akan tiba di Parepare sebelum azdan magrib.

Direktur Lalulintas Polda Sulsel, Kombes Pol Agus Wijayanto saat dikonfirmasi membenarkan terjadinya kecelakaan lalulintas yang melibatkan sebuah mobil truk enam roda dengan kendaraan dinas Ketua Bawaslu Sulsel, Laode Arumahi. Kecelakaan itu, kata Dirlantas, terjadi di Poros Makassar-Parepare atau tidak jauh dari Ponpes DDI Mangkoso, Kabupaten Barru.

“Ketua Bawaslu selamat dalam kecelakaan itu. Dan kasus ini sementara dalam penanganan Satuan Lalulintas Polres Barru,” kata Dirlantas Polda Sulsel.

Sementara itu, dalam kecelakaan lalulintas ini, tidak ada korban jiwa. Namun dari kondisi mobil yang ditumpangi Ketua Bawaslu Sulsel, terlihat benper depan penyok masuk ke bagian bawah mobil truk tersebut.

“Saya sekarang sudah beraktivitas seperti biasa ini, Alhamdulillah sudah baikan dan sudah berada di Parepare,” kata Arumahi. (*)

 Komentar

 Terbaru

News16 Juli 2025 21:46
Canting Restaurant, Vasaka Hotel Makassar Kini Hadir di Aplikasi Online 
MAKASSAR – Canting Restaurant yang dikenal sebagai salah satu destinasi kuliner favorit di Makassar, kini menghadirkan layanan pesan antar makan...
News16 Juli 2025 21:45
TRC Perumda Parkir Makassar Tindak Tegas Jukir Nakal di Jalan Nusantara
MAKASSAR — Tim Reaksi Cepat (TRC) Perumda Parkir Makassar kembali menunjukkan komitmennya dalam menertibkan pelayanan parkir di Kota Makassar, Rabu,...
News16 Juli 2025 20:12
Stabilitas Sektor Jasa Keuangan di Wilayah OJK Sulampua Tetap Stabil dan Terjaga 
MAKASSAR – Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat menilai bahwa stabilitas sektor jasa keuangan di wil...
News16 Juli 2025 15:33
Ryo, Dini, dan Azizah Siap Bersaing Jadi Bintang Paling Bersinar di Grand Final Swara Bintang 2025
JAKARTA – Panggung spektakuler Kontes Swara Bintang 2025 akhirnya mencapai puncaknya. Tiga finalis terbaik, yakni Ryo dari Purworejo, Dini dari ...