Logo Lintasterkini

Geng Motor di Makassar Serang Jamaah Masjid, Pelaku Bawa Parang hingga Softgun

Maulana Karim
Maulana Karim

Selasa, 02 November 2021 22:45

Tangkapan Layar CCTV Penyerangan Geng Motor di Masjid di Makassar. (Istimewa).
Tangkapan Layar CCTV Penyerangan Geng Motor di Masjid di Makassar. (Istimewa).

MAKASSAR– Gerombolan geng motor di Kota Makassar, Sulsel, kembali berulah. Kali ini, perusuh jalanan itu menyerang jamaah masjid dan merusak mobil warga sekitar dengan membawa senjata tajam dan air softgun.

Geng perusuh ini melakukan penyerangan di Jalan Tamalate VI, Kecamatan Rappicini, Kota Makassar, pada Minggu (31/10/2021) lalu.

Aksi kejahatan gerombolan geng motor itu pun terekam kamera pengintai atau CCTV hingga viral di media sosial.

Dari rekaman CCTV yang beredar, mereka menyerang warga sekitar dan sejumlah remaja masjid yang tengah bersantai di Masjid tersebut.

Kanit Reskrim Polsek Rappicini Iptu Akhmad Risal mengatakan, bahwa saat ini pihaknya sementara menyelidiki kasus penyerangan tersebut.

“Iya benar, gerombolan geng motor ini bersenjatakan parang, busur dan softgun. Korban juga melaporkan terkait pengrusakan mobil yang diduga pelaku menggunakan air softgun itu,” kata Akhmad kepada saat dimintai konfirmasi, Selasa (2/11/2021) siang.

Dari hasil penyelidikan sementara, kata Iptu Akhmad, kini pihaknya telah memeriksa sejumlah saksi. Jumlah pelaku ditaksir mencapai puluhan orang.

“Pelaku masih kita masih melakukan penyelidikan, tapi pelakunya kurang lebih 20 orang mereka itu datang sekitar 11 motor dan saling berboncengan,” pungkasnya.

Penulis : Mul

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...