Logo Lintasterkini

Curi HP, Honorer Satpol PP Pinrang Dibekuk Polisi

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Rabu, 03 April 2019 14:13

Pelaku beserta barang bukti saat diamankan di Mapolres Pinrang
Pelaku beserta barang bukti saat diamankan di Mapolres Pinrang

PINRANG — Terindikasi sebagai pelaku pencurian Handphone (HP), Mubarak alias Rani (37), seorang tenaga honorer Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Pinrang dibekuk polisi, Selasa (2/4/2019) kemarin. Warga jalan Kartini Kelurahan Sawitto Kecamatan Watang Sawitto Kabupaten Pinrang tersebut ditangkap Unit Resmob Polres Pinrang yang dipimpin Bripka Aris, di Rusunnawa Rubae Kelurahan Bentengnge Kecamatan Watang Sawitto Kabupaten Pinrang sekira pukul 16.00 Wita.

Hasil introgasi, pelaku mengakui perbuatannya yang telah melakukan pencurian Handphone tersebut pada saat korban pemilik keluar rumah atau rumah korban dalam keadaan kosong. Dari tangan pelaku, petugas menyita barang bukti berupa 1 unit HP merek Vivo Y71 warna Rose Gold milik korban pelapor Iceu Rosmala.

Kapolres Pinrang, AKBP Bambang Suharyono melalui Kasat Reskrim, AKP Dharma Praditya Negara yang dikonfirmasi awak media, Rabu (3/4/2019), membenarkan adanya penangkapan tersebut.

“Terduga pelaku beserta barang bukti hasil curiannya telah kita amankan di Polres Pinrang guna menjalani proses hukum lebih lanjut,” singkat AKP Dharma Praditya Negara. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...