Logo Lintasterkini

Cabup Pilkada Pinrang Nomor Urut 1 Janji Tingkatkan IPM

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Jumat, 06 April 2018 20:36

Calon Bupati Pinrang periode 2019-2024, Abdul Latif (kemeja putih berkopiah) memberikan keterangan pers.
Calon Bupati Pinrang periode 2019-2024, Abdul Latif (kemeja putih berkopiah) memberikan keterangan pers.

PINRANG – Calon Bupati (Cabup), Abdul Latif berkomitmen akan meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) masyarakat jika dirinya terpilih menjadi Bupati Pinrang selama lima tahun ke depan. Itu diungkapkan Abdul Latif kepada awak media, Kamis, (5/4/2018).

Cabup Pinrang nomor urut 1 itu mengatakan, IPM dibentuk oleh tiga dimensi dasar yakni pengetahuan, standar hidup yang layak serta hidup sehat dan umur panjang. Dijelaskan, IPM merupakan indikator penting untuk mengukur keberhasilan dalam upaya membangun kualitas hidup masyarakat.

“Karenanya, IPM dapat menentukan peringkat atau level pembangunan suatu daerah dan menjadi ukuran kinerja suatu Pemerintahan,” kata Latif.

Selain itu, kata Latif, IPM juga berperan penting karena bisa digunakan sebagai salah satu alat dalam penentuan Dana Alokasi Umum (DAU). Dia menuturkan, keberhasilan peningkatan IPM bergantung pada tiga aspek diantaranya, kesehatan, pendidikan, dan kemampuan daya beli masyarakat. Hal itu nantinya akan digenjot melalui pelaksanaan program-program kerja.

“Pelayanan kesehatan akan kita maksimalkan kepada seluruh masyarakat Pinrang melalui program BPJS Kesehatan gratis. Untuk pendidikan, kita wujudkan dengan memberikan seragam sekolah gratis kepada peserta didik dan dan beasiswa Perguruan Tinggi,” janji Cabup ini.

Sementara untuk peningkatan daya beli, lanjut Latif, pihaknya akan memperbaiki sektor pendapatan masyarakat dengan menciptakan lapangan kerja baru yang tidak selalu harus bertumpu pada industri. Salah satunya, dapat diwujudkan melalui pemberian keterampilan dan pelatihan kerja kepada para generasi muda di Kabupaten Pinrang.

“Dengan demikian, masyarakat Pinrang akan lebih sejahtera karena dapat memenuhi kebutuhannya maupun hak dasarnya serta lebih mandiri secara perekonomian untuk meningkatkan taraf hidupnya,” pungkasnya. (*)

 

Penulis : Aroelk

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...