Logo Lintasterkini

Kerap Lakukan Pencurian, Residivis Pembunuhan di Karunrung Dibekuk

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 06 Mei 2016 05:37

Dua pelaku pencurian yang kerap beraksi di Makassar. Salah satunya adalah residivis kasus pembunuhan di Karunrung.
Dua pelaku pencurian yang kerap beraksi di Makassar. Salah satunya adalah residivis kasus pembunuhan di Karunrung.

MAKASSAR – Tim Resmob Polda Sulsel dibawah pimpinan Kanit Resmob AKP Mochammad Yunus Saputra bersama Patmor Ditsabhara Polda Sulsel, berhasil meringkus dua orang pelaku pencurian, Jumat (6/5/2016), sekira pukul 00.05 Wita.

Kedua pelaku yang merupakan DPO (Daftar Pencarian Orang) ini kerap melakukan aksi pembobolan dibeberapa wilayah di Kota Makassar.

Berawal dari penangkapan Aenul Farhan Nur alias Aan (20), warga jalan Dr Leimena no 97 A dan dilanjutkan pengembangan kepada pelaku lainnya bernama Rusli alias Ulli (42), warga jalan Panampu lorong Borta.

Tim Resmob Ditreskrim Polda Sulsel meringkus Ulli yang merupakan residivis kasus pembunuhan satu keluarga di jalan Karunrung dan sudah menjalani masa hukuman selama 15 tahun penjara.

Pelaku sendiri diringkus di Kampung Sapiria di rumah kostnya yang kerap dijadikan pesta sabu sabu. Meski tidak menemukan barang bukti narkoba, namun petugas berhasil menyita 1 unit motor Yamaha Mio M3 warna kuning DD 4477 XY.

Selanjutnya kedua pelaku digelandang guna pengembangan serta penyelidikan lebih lanjut. (*)

 Komentar

 Terbaru

Politik01 Desember 2024 21:09
Silaturahmi Dengan Relawan, Andi Sudirman : Mari Berdoa Sulsel Lebih Baik dan Sejahtera
MAKASSAR – Ribuan relawan dari berbagai Kabupaten/Kota se Sulawesi Selatan menghadiri Silaturahmi bersama Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi...
News01 Desember 2024 17:39
Pererat Sinergi, Pelindo Regional 4 Gelar Coffee Morning Bersama Stakeholder Pelabuhan Makassar
MAKASSAR – PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 menggelar Coffee Morning bersama stakeholder di lingkungan Pelabuhan Makassar dalam rangk...
News01 Desember 2024 17:32
Danny Pomanto Siap Copot 10 Lurah Meski Dihalang Bawaslu
Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto, menegaskan akan mencopot 10 lurah yang diduga tidak netral dalam Pilkada 2024. Langkah ini akan ...
Politik01 Desember 2024 17:13
Ketua NasDem Makassar Klarifikasi Isu Kekalahan SEHATI di Pilwalkot, Ternyata…
Ketua DPD NasDem Kota Makassar, Andi Rachmatika Dewi (Cicu), merespons pernyataan calon Wali Kota Andi Seto Gadhista Asapa terkait kekalahan pasangan ...