Logo Lintasterkini

Bakamla RI Evakuasi KM Aneka Jaya Terbalik di Perairan Pulau Cucu Petong

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 07 Agustus 2025 22:41

Bakamla RI Evakuasi KM Aneka Jaya Terbalik di Perairan Pulau Cucu Petong
Bakamla RI Evakuasi KM Aneka Jaya Terbalik di Perairan Pulau Cucu Petong

BANGKA BELITUNG — Komitmen Bakamla RI dalam menjaga keselamatan pelayaran kembali ditunjukkan melalui aksi cepat tanggap unsur patroli KN. Tanjung Datu–301 saat mengevakuasi KM Aneka Jaya, kapal penangkap ikan berbobot 29 GT yang mengalami kecelakaan laut dan terbalik di sekitar Perairan Pulau Cucu Petong, Selat Dempo, Kepulauan Bangka Belitung, Kamis (7/8/2025).

Kejadian bermula saat KM Aneka Jaya yang dinakhodai Sumadi dan membawa 13 anak buah kapal berlayar dari PP Baran, Tanjung Balai Karimun menuju Tanjung Datu, Kalimantan. Diduga akibat kelalaian awak kapal, KM Aneka Jaya menabrak batu karang dan kandas sekitar pukul 02.30 WIB, Sabtu (2/8). Ketika air mulai surut, kapal kehilangan keseimbangan dan akhirnya terbalik.

Pada Kamis (7/8) pukul 11.50 WIB, unsur Bakamla RI KN. Tanjung Datu–301 yang sedang melaksanakan patroli di wilayah tersebut melakukan kontak pertama dengan KM Aneka Jaya. Tim segera melaksanakan peran sekoci dan tindakan pertolongan, termasuk pemeriksaan awal terhadap kondisi kapal dan awak.

Komandan KN Tanjung Datu–301, Kolonel Bakamla Rudi Endratmoko, S.E., M.M., M.Tr.Opsla, melaporkan bahwa hingga saat ini upaya evakuasi pengangkatan badan kapal masih terus berlangsung dengan metode tradisional menggunakan drum oleh pihak kapal. “Penanganan ini merupakan wujud nyata kehadiran Bakamla RI di lapangan sebagai garda depan penjaga keselamatan dan keamanan laut. Kami terus melakukan koordinasi dan pendampingan hingga proses evakuasi selesai,” ungkapnya.

KM Aneka Jaya merupakan kapal penangkap ikan, tidak ada laporan korban jiwa dalam kejadian ini. Seluruh awak kapal dilaporkan dalam kondisi selamat. (*)

 Komentar

 Terbaru

Nasional13 November 2025 00:33
Mafia BBM Rugikan Negara Trilyunan, Anggota Komisi III DPR RI Frederik Kalalembang : Kita Akan Panggil Kapolri dan Pertamina
JAKARTA — Praktik penyimpangan distribusi bahan bakar minyak (BBM) melalui jalur laut, yang dikenal dengan istilah “kencing di laut”, kembali me...
News12 November 2025 21:55
Belajar dari Makassar, BI Malang Puji Digitalisasi Perumda Pasar: Pasar Tradisional Tak Akan Mati
MAKASSAR  – Langkah digitalisasi yang dilakukan Perumda Pasar Makassar Raya menarik perhatian berbagai daerah di Indonesia. Kali ini, giliran K...
Ekonomi & Bisnis12 November 2025 20:54
Kominfo Makassar Gelar Bimtek Penyusunan Arsitektur dan Peta Rencana Pemerintah Digital
MAKASSAR – Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Makassar menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyusunan Arsitektur dan Peta Rencana P...
Ekonomi & Bisnis12 November 2025 20:11
Kuasa Hukum PT Hadji Kalla Sebut Bos Lippo Cuci Tangan Terkait Eksekusi Abal-Abal di Lahan Tanjung Bunga Makassar
MAKASSAR – Polemik eksekusi lahan di kawasan Tanjung Bunga kembali memanas. Menyusul aksi eksekusi yang disebut “abal-abal” di atas lahan mi...