Logo Lintasterkini

Tingkatkan Public Service, Pemkab Gowa Sosialisasi Saber Pungli

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 09 Februari 2017 18:30

Tingkatkan Public Service, Pemkab Gowa Sosialisasi Saber Pungli

GOWA – Dukung pembentukan Sapu bersih pungli (Saber Pungli), Pemerintah Kabupaten Gowa melakukan sosialisasi kepada para pegawai Aparatur Sipil Negera(ASN) di Baruga Karaeng Galesong Kantor Bupati Gowa, Kamis (9/2/2017).

Menurut Ketua Pelaksana Sosialisasi, Ismail Majid, bahwa tujuan sosialisasi adalah upaya pemberantasan secara tegas, terpadu, efektif dan menimbulkan efek jera.

“Pungli telah merusak sendi-sendi kehidupan masyarakata. Perlu dilakukan upaya pemberantasan secara tegas, terpadu, efektif dan menimbulkan efek jera. Namun pemahaman tentang pungli tidaklah sama sosialisasi untuk memberi gambaran ke ASN agar terhindar” ujarnya.

Ismail menambahkan bahwa dengan adanya sosialisasi tersebut para ASN di Gowa tidak lagi melakukan pungli.

” Diharapkan dengan adanya sosialisasi ini dapat diketahui apa yang boleh dan tidak boleh dikerjakan terkait dengan pungli dan berkomitmen bersama untuk mewujudkan tidak ada lagi pungli di Kabupaten Gowa,” tambahnya.

Sementara Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan Yasin Limpo,dalam sambutannya menjelaskan kehadiran pemerintah sebagai public service untuk terpenuhinya penyelenggaraan pelayanan publik sesuai peraturan dan terwujudnya perlindungan dan kepastian hukum bagi masyarakat.

” Kita ini dituntut untuk mengakselerasi pencapaian tujuan pelayanan publik yaitu; mewujudkan batasan dan hubungan yang jelas tentang hak, tanggung jawab kewajiban dan kewenangan, mewujudkan sistem pelayanan publik yang layak sesuai asas umum pemerintahan, terpenuhinya penyelenggaraan pelayanan publik sesuai peraturan dan terwujudnya perlindungan dan kepastian hukum bagi masyarakat,” ujarnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...