Logo Lintasterkini

Kejari Kembangkan Temuan BPK Dugaan Korupsi Alkes RSUD Takalar

Budi S
Budi S

Rabu, 10 Maret 2021 00:19

RSUD Takalar
RSUD Takalar

TAKALAR – Tim Kejaksaan Negeri (Kejari) Takalar melakukan pengembangan dugaan korupsi pengadaan alat kesehatan (alkes) di RSUD Haji Padjonga Dg Ngalle, Takalar.

Dari hasil temuan BPK RI Perwakilan Sulsel, pengadaan alkes untuk laboratorium diduga merugikan negara mencapai kurang lebih Rp6 miliar.

Hal itu diungkap Kasi Pidsus Kejari Takalar, Suwarni Wahab usai mengecek langsung alkes tersebut di rumah sakit, Senin (08/03/2021).

“Target kunjungan ke RSUD HPN Takalar, ingin melihat langsung barang bukti pengadaan alkes yang selama ini menjadi temuan BPK,” bebernya.

Dalam kegiatan ini, Tim Kejari menyisir seluruh ruangan penyimpanan alkes. Beberapa di antaranya, ruang perawatan Dahlia dan VIP Melati.

Bahkan kata Suwarni, pihaknya akan mengambil keterangan para mantan Direktur RSUD Takalar.

“Agendanya disinergikan keterangan hasil pemeriksaan sejumlah mantan direktur RSUD HPN Takalar dan hasil temuan BPK RI,” tuturnya.

Ada pun temuan BPK RI Perwakilan Sulsel itu bernomor 36.B/LHP/XIX.MKS./50/2019 tahun 2019 terhadap Pengelolaan Barang Milik Daerah, berupa alat mesin dan alat kesehatan RSUD HPN Takalar.

Terpisah, Dirut RSUD Takalar, Asriadi Ali mengaku akan menindaklanjuti temuan BPK tersebut.

Setidaknya kata dia, momentun ini menjadi pelajaran untuk memperbaiki penatausahaan dan pengelolaan barang milik daerah.

“Kejaksaan Negeri Takalar (telah) melaksanakan cek fisik atas dokumen dan laporan yang kami sampaikan saat memberikan keterangan,” akunya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...