Logo Lintasterkini

Antisipasi Teror, Kapolres Pinrang Tingkatkan Pengamanan Gereja

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 13 November 2016 17:36

Gereja Toraja di Kota Pinrang yang cukup ramai jemaatnya di Minggu Pagi dan Malam. Pengamanan gereja di Pinrang kiat diperketat
Gereja Toraja di Kota Pinrang yang cukup ramai jemaatnya di Minggu Pagi dan Malam. Pengamanan gereja di Pinrang kiat diperketat

PINRANG – Terkait aksi teror bom yang mengguncang salah satu gereja peribadatan di Kota Samarinda, Minggu (13/11/2016) pagi, Kapolres Pinrang AKBP Leo Joko Triwibowo mengambil langkah cepat dengan memerintahkan seluruh personil di jajarannya untuk meningkatkan Pengamanan. Khususnya di setiap gereja peribadatan yang ada di wilayah kerjanya.

“Sebagai pimpinan, saya sudah perintahkan kepada seluruh personil jajaran Polres Pinrang, khususnya kepada Polsek agar meningkatkan pengamanan pada titik-titik gereja di wilayah kerja masing-masing,” kata Leo saat dikonfirmasi lintasterkini, Minggu (13/11/2016) sore via selulernya.

Leo mengungkapkan, langkah atensi ini penting sebagai langkah antisipasi pihaknya mengingat jumlah gereja peribadatan di Kabupaten Pinrang cukup lumayan dan memiliki jemaat yang cukup banyak.

“Langkah antisipasi kami ambil di menjaga agar kondusi kamtibmas di Kabupaten Pinrang tetap terjaga dam kondusif. Apalagi, hari minggu merupakan hari peribadatan jemaat gereja. Peran BKTM sebagai garda terdepan kepolisian kita optimalkan dalam memantau dan memonitoring perkembangan kamtibmas di wilayah tugasnya masing-masing, dan segera melaporkan apabila ada sesuatu hal yang dianggap rawan mengganggu Kamtibmas,” jelas mantan Kapolres Enrekang ini. (*)

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis03 Juli 2025 17:14
Lanjutkan Penyelarasan Bisnis Anak Perusahaan, SP Resmi Gabungkan EII BIMA
SURABAYA – PT Pelindo Jasa Maritim (SPJM) sebagai salah satu subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang yang bergerak di bidang Marine, Equipm...
Ekonomi & Bisnis03 Juli 2025 14:04
IM3 Platinum-Erajaya Digital Hadirkan Program Super Brand Day di Makassar
MAKASSAR – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand IM3 kembali memperkuat kolaborasinya dengan Erajaya Digital melalui progra...
News03 Juli 2025 12:40
Di Forum WCSMF Vienna, Munafri Arifuddin Gaungkan Makassar Kota Inklusif dan Berkelanjutan
VIENNA, AUSTRIA – Dalam rangka memperkuat peran Kota Makassar di kancah internasional, Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menghadiri World C...
Ekonomi & Bisnis03 Juli 2025 12:07
Kalla Toyota Terima Penghargaan dari Polda Sulsel Atas Dukungan Aktif Terhadap Tugas Kepolisian
MAKASSAR – Kalla Toyota menerima penghargaan dari Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi aktif dalam menduk...