Logo Lintasterkini

Dua Selebgram Kini Laporkan Balik Korbannya ke Polsek Tamalate

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 17 Mei 2021 21:07

Dua wanita selebgram Makassar diamankan aparat Polrestabes Makassar
Dua wanita selebgram Makassar diamankan aparat Polrestabes Makassar

MAKASSAR – Cerita dibalik penganiayaan yang diduga dilakukan dua wanita selebgram Makassar berinisial DW dan LT belum selesai. Kali ini, DW dan LT yang ditangkap polisi karena mengeroyok seorang wanita melaporkan balik korbannya ke polisi.
Informasi yang dihimpun, laporan itu dilayangkan ke Polsek Tamalate. Hal itu dibenarkan Kanit Reskrim Polsek Tamalate Iptu Sukiman, Senin (17/5/2021).

Disebutkan, kedua selebgram itu melaporkan balik korbannya ke polisi karena mereka merasa juga sebagai korban. Soalnya, sambungnya, ada sejumlah bekas luka akibat perkelahian dengan korban.

“Menurut keduanya, korban juga mencakar saat dikeroyok,” ujarnya.

Sukiman menambahkan, saat ini, dua selebgram Makassar tersebut ditahan di Polrestabes Makassar. Untuk laporan baliknya masih dalam tahap klarifikasi.

Untuk diketahui, dua selebgram Makassar inisial DW dan LT ditangkap setelah melakukan pengeroyokan terhadap seorang wanita di kamar kos korban di wilayah Kecamatan Tamalate, Makassar. Saat mengeroyok, mereka juga memvideokan peristiwa tersebut hingga beredar dan viral di media sosial (medsos). (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...