BULUKUMBA – Sejumlah warga Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan digegerkan kasus pembunuhan yang dilakukan seorang suami terhadap istri dan anaknya, Selasa (17/5/2022) pagi.
Usai melakukan aksinya, pelaku juga kngsung mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri. Kasus ini ditangani aparat Polres Bulukumba.
Informasinyang dihimpun, pelaku bernama
Sainuddin (53), yang tega membunuh istrinya, Muliati (51) dan anaknya Anti (31) di dalam rumah mereka, Dusun Balangriri, Bontominasa, Kecamatan Bulukumpa.
Baca Juga :
Kapolsek Bulukumpa AKP Aris, mengatakan, kejadian itu terjadi pada pukul 03.30 Wita. Pelaku menghabisi korbannya dengan tombak.
“Pelakunya adalah ayah kandung atau suami dari korban. Dia diduga menganiaya kedua korban menggunakan tombak di dalam kamar,” ujar Kapolsek Bulukumpa AKP Aris.
Dijelaskan pula, usai pelaku menghabisi nyawa anak dan istrinya dalam kamar, pelaku kemudian mengakhiri hidupnya dengan gantung diri.
“ Ada aksi yang merupakan anak pelaku, Nurwana (21) mendengar teriakan kedua korban. Kemudian langsung mendobrak pintu kamar,” tambahnya.
Kemudian kata Aris, saksi mendapati ibu dan kakaknya itu tergeletak dalam keadaan bersimbah darah. Dan saat itu juga pelaku masih memegang erat tombak tersebut.
“Saksi ini pun merebut tombak dari tangan pelaku. Dari situ pelaku langsung lari ke kamar yang lain. Saksi lalu minta tolong ke tetangga dan warga lain,” terang Aris.
Baru pada sekitar pukul 06.00 Wita, pihak kepolisian dari Polsek Bulukumpa tiba di lokasi untuk berencana menangkap Sainuddin yang diduga masih ada di dalam kamar.
“Namun saat anggota yang coba mendobrak kamar Sainuddin, ternyata pelaku sudah meninggal dunia dalam keadaan gantung diri di atas tempat tidurnya,” lanjut Aris.
Kapolsek AKP Aris mengaku pelaku Sainuddin diduga mengalami gangguan jiwa. Bahkan disebutkan pelaku sudah mengalami kondisi itu selama puluhan tahun. (*)
Komentar