Logo Lintasterkini

Tahanan Polres Bulukumba Kabur, Genetika Sulsel Nilai Ada yang Mencurigakan

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 17 November 2017 18:28

Tahanan Polres Bulukumba Kabur, Genetika Sulsel Nilai Ada yang Mencurigakan

MAKASSAR – Pengurus Pusat Generasi Muda Nusantara Anti Narkotika (Genetika) berang dengan adanya informasi seorang pelaku penyalagunaan narkotika di Kabupaten Bukukumba bernama ilham (26), yang dikabarkan melarikan diri.

Ketua Umum Genetika, Djaya Jumain , meminta Kapolda Sulsel untuk menurunkan tim dan memeriksa aparat yang menangani kasus Ilham yang diketahui dibekuk satuan Satuan Reskrim Narkoba Polres Bulukumba beberapa waktu lalu di sebuah Toilet SPBU di Bulukumba dengan barang bukti dua sachet kristal bening diduga Sabu.

“Kaburnya Ilham terindikasi ada yang tidak beres sehingga perlu ada pertanggung jawaban Kapolres Bulukumba, AKBP Muh Anggi Naulifar Siregar ke publik bukan dengan memberi hadiah bagi yang menemukan ilham” tegas Djaya Jumain.

Djaya Jumain selaku Ketua Umum Pengurus Pusat Genetika meminta pengurus wilayah Genetika Sulsel dan Genetika Bulukumba untuk segera mengirim tim ke Polres Bulukumba untuk melakukan investigasi terkait lepasnya Ilham di tangan aparat. Sebelumnya Genetika juga fokus mengawal kasus Alex yang merupakan Bos obat daftar G yang sementara dalam tahanan Rutan. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...