Logo Lintasterkini

Kecamatan Mariso Kerja Bakti Bersama Peringati World Cleanup Day

Budi S
Budi S

Sabtu, 18 September 2021 12:57

istimewa
istimewa

MAKASSAR – Pemerintah Kecamatan Mariso ikut memperingati World Cleanup Day atau Hari Bersih Sedunia, dengan melaksanakan kerja bakti bersama, Sabtu pagi (18/09/2021).

Camat Mariso, Juliaman terjun langsung pada kegiatan itu. Diikuti sedikitnya 200 pegawai yang juga berasal dari Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Pekerjaan Umum dan Dinas Perdagangan Makassar.

Tidak ketinggalan Sekretaris Kota Makassar, Muh Ansar hadir memantau jalannya kegiatan.
Keterangan yang diterima LINTASTERKINI, kerja bakti itu dimulai pada pukul 06.30 WITA sampai 09.00 WITA.

Para pegawai menyisir empat wilayah kelurahan, yakni Bontorannu, Kunjungmae, Panambungan dan Kelurahan Mariso.

“Kami sangat bersyukur dengan antusias para pegawai melaksanakan kerja bakti ini. Utamanya pihak-pihak terkait yang mendukung,” kata Juliaman.

Dia pun berharap, dari kegiatan ini, dapat menimbulkan kekompakan bagi jajarannya. Terus bersinergi memberi konstribusi terhadap kota Makassar.

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...