Logo Lintasterkini

IKA Fekon UMI Angkatan 85 Gelar Silaturahmi

Andi
Andi

Sabtu, 19 Juni 2021 13:53

IKA Fekon UMI Angkatan 85 Gelar Silaturahmi

MAKASSAR — Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Fakultas Ekonomi (Fekon) yang kini Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muslim Indonesia (UMI) angkatan 85 menggelar silaturahmi, di Cafe Red Corner, Jalan Yusuf Dg Ngawing, Sabtu (19/6/2021).

Silaturahmi ini digelar untuk memperkuat hubungan alumni. Sehingga ke depan, bisa turut berkontribusi dalam pengembangan kampus khususnya di FEB UMI.

Ketua IKA Fekon UMI angkatan 85, Prof Mahfud Nurnajamuddin mengatakan, silaturahmi ini berlangsung tiba-tiba. Hanya direncakan beberapa hari lalu untuk melakukan pertemuan.

“Tiba-tiba saja beberapa hari lalu kita tiga orang bertemu di salah satu kafe membahas silaturahmi ini. Kemudian kita coba sebarkan dan ternyata banyak yang bisa,” ujar Dekan FEB UMI itu.

Bahkan, kata dia, ada alumni dari luar daerah yang menyempatkan diri hadir pada silaturahmi ini. Baik dari daerah-daerah di Sulsel maupun di luar Pulau Sulawesi.

“Ini adalah wadah alumni untuk mempersatukan, khususnya di angkatan 85. Mungkin nanti ada saran dari sini bagaimana mengembangkan kampus,” ucapnya.

Menurut Mahfud, alumni merupakan salah satu tombak pengembangan kampus. Mulai dari program studi (prodi) maupun fakultas.

“Saya harap ada peran aktif untuk mendukung program yang ada di fakultas. Mereka harus bisa memantau apa aktivitas yang bisa dilakukan dan memberi sumbangsi,” imbuhnya.

Saat ini, alumni FEB UMI sudah mencapai 33 ribu lebih. Mereka tersebar di berbagai instansi pemerintahan maupun swasta. Baik di tingkat daerah maupun pusat.(*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...