Logo Lintasterkini

Gegara Utang Material Kayu, Seorang Kadis Di Pinrang Dipolisikan

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Sabtu, 19 September 2020 00:59

Gegara Utang Material Kayu, Seorang Kadis Di Pinrang Dipolisikan

PINRANG — Seorang Oknum Kepala Dinas (Kadis) di Kabupaten Pinrang terseret masalah hukum dan diadukan ke Polisi gegara utang Material Kayu yang belum dilunasi setelah sekian tahun lamanya.

 

Data yang dihimpun lintasterkini.com, utang material ini terjadi saat pembangunan lods sementara dalam rangka relokasi pedagang pasar sentral Pinrang sewaktu proyek rehabilitasi Pasar sentral Pinrang tahun 2015 akan dikerjakan.

 

Dalam pembangunan itu, H Nurdin selaku pelapor mengaku telah memasukkan material kayu sebanyak kurang lebih 7 kubik atau senilai Rp21.600.000,-. Untuk material tersebut, oknum Kadis yang berinisial HM ini menjanjikan akan membayar pemilik dengan dibarter dua lods. Namun ternyata hal itu tidak ditepati HM sehingga H Nurdin melaporkan hal ini ke Polres Pinrang agar uang materialnya segera dilunasi HM.

 

Kapolres Pinrang AKBP Dwi Santoso melalui Kasat Reskrim AKP Dharma Praditya Negara yang dikonfirmasi, Jum’at (18/9/2020), membenarkan adanya permasalahan tersebut.

 

“Benar ada, tapi sifatnya hanya bentuk pengaduan dan belum berbentuk laporan resmi. Makanya, saat ini kita masih mencoba melakukan upaya agar persoalan utang piutang ini bisa diselesaikan secara baik dan kekeluargaan,” aku AKP Dharma Praditya Negara.

 

Namun Dharma menambahkan, hasil pemeriksaan sementara, ternyata Oknum Kadis HM menyangkal adanya utang piutang yang ikut menyeretnya tersebut. Dan malahan, HM melemparkan tanggungjawab pembayaran utang material itu ke salah satu oknum pengusaha.

 

 

“Karena yang bersangkutan menyangkal dan malah melemparkan tanggungjawab ke orang lain, maka rencananya, pelapor, HM dan oknum pengusaha yang disebut akan kita pertemukan secara bersama dalam waktu dekat ini untuk mengklarifikasi dan mengkonfrontir duduk permasalahan sebenarnya,” tutupnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...