Logo Lintasterkini

Delapan Warga Barru Tersambar Petir Saat Berteduh

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 20 Oktober 2017 14:02

Salah satu korban sambaran petir saat dirawat di RSUD Barru
Salah satu korban sambaran petir saat dirawat di RSUD Barru

BARRU – Nasib naas menimpa 8 warga Kabupaten Barru, Kamis (19/10/2017). Mereka menjadi korban sambaran petir saat sedang berteduh di bawah sebuah pohon di Dusun Banga-Bangae, Kecamatan Barru Kabupaten Barru sekira pukul 18.00 Wita.

Saat peristiwa terjadi, kondisi cuaca di lokasi kejadian hujan deras disertai petir. Akibat kejadian tersebut, dua korban yakni Hartawan (37) dan Khairil (37) langsung dirujuk ke RSUD Barru. Sementara enam korban lainnya yang belum diketahui identitasnya, dirawat di Puskesmas Palakka Barru.

“Korban Hartawan saat mengeluh sakit dibagian dadanya, sementara korban khairil kita beri penanganan obat luka pada beberapa bagian badannya yang lecet,” ungkap dr Felix, dokter jaga di RSUD Barru yang menangani dua korban yang dirujuk.

Informasi yang beredar, kedelapan warga tersebut tengah asik menyabung ayam saat peristiwa itu terjadi. Namun kabar lainnya menyebutkan, mereka tersambar petir sehabis pulang dari sawahnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...