Logo Lintasterkini

Tolak Eksekusi, Warga Bulogading Kembali Palang Jalan Somba Opu

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 20 November 2015 16:30

Jalan Somba Opu yang sempat dipalang pengunjukrasa yang menolak eksekusi.
Jalan Somba Opu yang sempat dipalang pengunjukrasa yang menolak eksekusi.

MAKASSAR – Sejumlah massa yang mengatasnamakan Forum Warga Bulogading kembali berunjukrasa dan memalang Jalan Soba Opu dan Jalan Bulogading, Jumat (20/11/2015) sekira pukul 14/30 Wita. Mereka menentang rencana eksekusi terhadap rumah 43 kepala keluarga (KK) oleh Pengadilan Negeri Makassar.

Rencananya, eksekusi akan dilakukan Senin (23/11/2015) mendatang. Untuk itu, massa yang dipimpin Kaisar, mahasiswa Unismuh Makassar berorasi dan memalang jalan tepat di perempatan Jalan Somba Opu dan Bulogading.

“Kami menolak penggusuran dan eksekusi terhadap warga Bulogading pada Selasa mendatang,” ujar Kaisar dalam orasinya.

Selain berimorasi sambil membakar ban bekas, massa yang berjumlah sepuluh orang membentangkan spanduk penolakan eksekusi. Mereka menutup jalan Bulogading denggan menggunakan batu , bambu dan gerobak.

Tak lama kemudian Kapolsek Ujung pandang Kompol Nawu Thaiyeb tiba di tempat aksi dan melakukan negoisasi kepada pengunjukrasa agar tidak menutup jalan

Nawu menjelaskan bahwa tidak akan ada eksekusi senin mendatang. Eksekusi tersebut akan ditunda. Massa pun membubarkan diri dengan tertib. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...