Logo Lintasterkini

Ledakan di Kejari Parepare, Kapolres Periksa 3 Saksi

Supriadi Lintas Terkini
Supriadi Lintas Terkini

Rabu, 20 November 2019 14:24

Tim Gegana Brimob Melakukan Olah TKP Pasca di Kejari Parepare, Rabu (20/11/2019).
Tim Gegana Brimob Melakukan Olah TKP Pasca di Kejari Parepare, Rabu (20/11/2019).

PAREPARE — Sehari Pasca Ledakan di kompleks kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Parepare. Tim kepolisian masih terus melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Dari pantauan Lintasterkini.com, terlihat puluhan personel Polres Parepare berada di Kantor Kejari Parepare.  Pihak kepolisian juga mengerahkan tiga tim untuk menyelidiki pemicu ledakan itu, dua tim Jibom Gegana Polda Sulsel dan satu tim Laboratorium Forensik.

Kapolres Parepare, AKBP Budi Susanto menyampaikan masih menunggu hasil dari tim investigasi yakni tim Jibom Gegana Sat Brimob Polda Sulsel dan Tim Labfor.

“Berikan kami waktu, nanti setelah ada hasil dari tim investigasi baru kami bisa menyimpulkan,” ungkap AKBP Budi, Rabu (20/11/2019).

Lebih lanjut, AKBP Budi Susanto juga membeberkan sudah ada tiga saksi diperiksa yang dekat dari lokasi ledakan.

“Ada tiga saksi dari internal Kejari yang dimintai keterangannya terkait suara ledakan yang terjadi serta dari mana asal suara, termasuk apa yang meledak di kantor Kejari setempat,” bebernya.

Untuk kepastian pemicu ledakan detonator itu, lanjut Budi, pihaknya belum bisa memberi keterangan lebih jauh sampai selesai dilakukan Post-blast Investigation (PBI) oleh tim Puslabfor.

“Jadi kami masih menunggu hasi dari PBI nnti Puslabfor selesai baru kami bisa memberi keterangan,” tandasnya.

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis28 Maret 2025 23:52
Rayakan Momen Libur Lebaran dengan Promo Flash Sale Bugis Waterpark Adventure
MAKASSAR – Bugis Waterpark Adventure kembali menghadirkan program spesial untuk memberikan pengalaman bermain wahana yang seru kepada seluruh ma...
News28 Maret 2025 16:23
Panen Raya JFK Pertanian Capai 12 Ton per Hektare, Bulog Langsung Serap Gabah Rp6.500 per Kg
LUWU UTARA – Meskipun dalam suasana libur jelang Idulfitri 1446 H, Anggota DPR RI Fraksi Demokrat, Irjen Pol (Purn) Drs. Frederik Kalalembang (JFK),...
Ekonomi & Bisnis28 Maret 2025 07:53
Kalla Toyota Siaga Hadirkan 23 Bengkel Siaga, Tmc dan Posko Siaga 24 Jam untuk Dukung Kenyamanan Pelanggan
MAKASSAR – Kalla Toyota Siaga kembali menghadirkan layanan terbaik bagi pelanggan setianya dengan menyediakan 23 Bengkel Siaga serta layanan TMC...
Ekonomi & Bisnis28 Maret 2025 07:49
Ramadan 2025, Permintaan Uang Pecahan Baru Tinggi, Capai Rp 57,16 Miliar
MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) Kantor Perwakilan Sulawesi Selatan mencatat tingginya permintaan uang pecahan baru selama Ramadan tahun ini. Sepa...