Logo Lintasterkini

Fakta Baru, 2 Polisi dan 2 Oknum Pemkot Makassar Bantu Eksekusi Pegawai Dishub Makassar

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 21 April 2022 01:38

Konferensi pers di Mapolrestabes Makassar terkait pengungkapan kasus penembakan pegaai Dishub Makassar
Konferensi pers di Mapolrestabes Makassar terkait pengungkapan kasus penembakan pegaai Dishub Makassar

MAKASSAR – Ada fakta baru dari kasus penembakan pegawai Dishub Makassar Najamuddin Sewang. Kasus ini sudah dirancang oleh Kasatpol PP Makassar nonaktif Iqbal Asnan jauh hari sebelumnya.

Pihak kepolisian mengungkap, Iqbal Asnan dibantu oleh 2 oknum anggota polisi dan 2 oknum Pemkot Makassar.

Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Komang Suartana, Rabu (20/4/2022) membenarkan hal itu. “Ada dua oknum polisi dan juga ada dua oknum jajaran Pemkot Makassar,” ujarnya.

Dijelaskan, kedua oknum polisi itu berinisial SL dan CA. Untuk diketahui, SL sebagai eksekutor penembakan, sementara CA berperan dibalik layar.

“Kalau CA bukan eksekutor tapi membantu,” terangnya.

Sementara itu, dua oknum jajaran Pemkot Makassar juga ikut membantu. Keduanya adalah SH dan AS.

“Oknumnya kan dua dari Pemda, satu kepala Satpol PP (Iqbal Asnan),” kata Komang. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...