Logo Lintasterkini

Kecamatan Somba Opu Dapat Bantuan 2 Unit Motor Kebersihan

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 23 Januari 2017 18:57

Kecamatan Somba Opu Dapat Bantuan 2 Unit Motor Kebersihan

GOWA – Untuk mendukung gerakan program Gowa bersih Pemerintah Kabupaten Gowa, Legislator DPRD Gowa, Andi Hikmawati Kumala Idjo memberikan bantuan 2 unit motor kepada pihak kecamatan Somba Opu, Senin (23/1/2017).

Bantuan ini diserahkan secara simbolis kepada Lurah Tamarunang, Haris, SE, MM dan Lurah Bonto-Bontoa, ST. Haerani Malingkai, S.Sos, disaksikan oleh Bapak Camat Somba Opu, Zubair Usman, S.STP, M.Si dan Sekcam Somba Opu, Agus Salim, S. Sos, M.Si. Serta jajaran pemerintahan di Kecamatan Somba Opu.

Menurut anggota DPRD Kabupaten Gowa fraksi PDIP, Andi Hikmawati Andi Idjo, dengan 2 unit motor kebersihan ini, masyarakat dapat mempergunakan kendaraan kebersihan ini dengan baik, utamanya di wilayah Kecamatan Somba Opu dalam rangka mendukung program Gowa Bersih.

“Kami dari fraksi PDIP Dprd Gowa memberikan 2 unit kendaraan motor kebersihan agar dapat digunakan oleh masyakarakat untuk menganggkut sampah khususnya di wilayah kecamatan Somba Opu,”ujarnya

Andi Hikmawati menambahkan bahwa penyeraha 2 unit motor kebersihan itu dilakukan, mengingat Somba Opu merupakan daerah ibu kota kabupaten yang memang sangat membutuhkan kendaraan kebersihan. Gunanya untuk memback up mengangkut limbah atau sampah dari masyarakat yang ada di lorong-lorong perumahan.

“Ini bukti konkrit perhatian dan kerjasama DPD II PDI-P kepada Pemkab. Gowa dalam mendukung kegiatan Ayo Gowa bersih,” tambahnya.

Kendaraan ini merupakan kendaraan bantuan dari Kementerian Lingkungan Hidup yang diperjuangkan oleh DPC PDI-P Kabupaten Gowa hingga ke DPP PDI-P melalui Program Komisi VII DPR RI dengan harapan bantuan tersebut dapat dimaksimalkan dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan bebas sampah sesuai visi Indonesia bebas sampah 2020. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...