Logo Lintasterkini

Komjen Listyo Dilantik 27 Januari 2021

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 25 Januari 2021 14:04

Komjen Listyo Dilantik 27 Januari 2021

JAKARTA – Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo akan segera menjabat sebagai Kapolri menggantikan Jenderal Polisi Idham Azis yang akan pensiun pada Februari mendatang.

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono menjelaskan, Komjen Listyo Sigit akan dilantik pada 27 Januari. Dengan pelantikan tersebut, Listyo Sigit akan jadi jenderal bintang 4.

“Informasi terakhir begitu (27 Januari),” kata Argo dikutip dari kumparan, Senin (25/1/2021).

Komjen Listyo Sigit saat ini menjabat Kabareskrim Polri. Setelah dilantik, jabatan Kabareskrim akan mengalami kekosongan. Untuk penggantinya, Polri belum mengeluarkan keputusan.

Sebelumnya, DPR mengadakan rapat paripurna pengambilan keputusan tingkat dua terkait hasil uji kelayakan calon Kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo.

Hasilnya DPR menyatakan Komjen Listyo Sigit lolos uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test), dan dinyatakan layak dan sah sebagai Kapolri. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...