Logo Lintasterkini

PMPP TNI Laksanakan Verifikasi di KRI Usman Harun-359 di Lebanon

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Minggu, 26 Agustus 2018 20:35

PMPP TNI laksanakan verifikasi di KRI Usman Harun-359 di Lebanon.
PMPP TNI laksanakan verifikasi di KRI Usman Harun-359 di Lebanon.

LEBANON – Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP) TNI yang diwakilkan oleh Wakil Komandan PMPP TNI Kolonel Pnb Aldrin P. Mongan, S.T, M.Hum, M.Han melaksanakan verifikasi Satgas MTF TNI Konga XXVIII-J/Unifil. Verifikasi ini dilakukan di KRI Usman Harun-359 saat bersandar di dermaga Beirut, Lebanon, beberapa waktu lalu.

Kegiatan verifikasi diawali dengan paparan oleh Komandan Satgas MTF TNI Konga XXVIII-J/Unifil yang sekaligus Komandan KRI
Usman Harun-359, Kolonel Laut (P) Alan Dahlan, S.H, M.Si kepada Wadan PMPP TNI beserta rombongan di lounge room KRI. Dia
menyampaikan secara garis besar gambaran umum kegiatan misi pemeliharaan perdamaian yang telah dilaksanakan Satgas MTF TNI
XXVIII-J/Unifil selama sebelas bulan.

“Satgas MTF TNI Konga XXVIII-J/Unifil memiliki dua tugas pokok yakni membantu Lebanese Armed Forces (LAF) Navy untuk mencegah masuknya senjata atau peralatan terkait lainnya menuju Lebanon secara ilegal melalui laut dan melatih LAF Navy untuk dapat melaksanakan operasi keamanan maritim di wilayah laut teritorial Lebanon,” papar Kolonel Laut (P) Alan Dahlan.

Rangkaian kegiatan verifikasi tersebut dilanjutkan dengan peninjauan ruang mesin pokok kapal, pusat informasi tempur, alat-
alat instrumen dan perlengkapan Satgas MTF TNI Konga XXVIII-J/UNnifil. Peninjauan ini dalam rangka mendukung operasi misi
pemeliharaan perdamaian PBB secara maksimal.

Pada kegiatan verifikasi tersebut Wadan PMPP TNI Kolonel Pnb Aldrin P. Mongan didampingi oleh Dandenma PMPP TNI Letkol Mar Arief Rahman Hakim, M.T, M.Tr, Komandan KRI Malahayati-362 Letkol Laut (P) Lewis N. Nainggolan, MMDS, P.S.C, Irdya Gunkuat Itops Itjen TNI Letkol Inf Yudha Purwana, S.I.P dan Paban II Alpal Slog TNI Letkol Laut (T) F.X. Deddy Fajar Nugrahanto,
S.E. (*)

Penulis : Letda Laut (KH) Dharma Hartono, S.Hum (Perwira Penerangan Satgas MTF TNI Konga XXVIII-J/Unifil)

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis03 Juli 2025 17:14
Lanjutkan Penyelarasan Bisnis Anak Perusahaan, SP Resmi Gabungkan EII BIMA
SURABAYA – PT Pelindo Jasa Maritim (SPJM) sebagai salah satu subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang yang bergerak di bidang Marine, Equipm...
Ekonomi & Bisnis03 Juli 2025 14:04
IM3 Platinum-Erajaya Digital Hadirkan Program Super Brand Day di Makassar
MAKASSAR – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand IM3 kembali memperkuat kolaborasinya dengan Erajaya Digital melalui progra...
News03 Juli 2025 12:40
Di Forum WCSMF Vienna, Munafri Arifuddin Gaungkan Makassar Kota Inklusif dan Berkelanjutan
VIENNA, AUSTRIA – Dalam rangka memperkuat peran Kota Makassar di kancah internasional, Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menghadiri World C...
Ekonomi & Bisnis03 Juli 2025 12:07
Kalla Toyota Terima Penghargaan dari Polda Sulsel Atas Dukungan Aktif Terhadap Tugas Kepolisian
MAKASSAR – Kalla Toyota menerima penghargaan dari Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi aktif dalam menduk...