Logo Lintasterkini

Panritalopi Henna Art, Komunitas Seni Lukis Tangan ala Timur Tengah

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Senin, 27 Maret 2017 21:37

Anggota komunitas Panritalopi Henna Art.
Anggota komunitas Panritalopi Henna Art.

MAKASSAR – Seni melukis tangan atau yang dikenal dengan nama henna, awalnya hanya populer di Timur tengah. Namun saat ini henna mulai dilirik kaum Hawa di daerah Sulawesi Selatan dan Barat. Wanita-wanita yang tergabung dalam komunitas Panrita Henna Art ini mulai menekuni seni melukis tangan sejak beberapa tahun lalu. Mereka kemudian membentuk komunitas pada 6 Desember 2016.

Komunitas ini berada di sejumlah daerah seperti yang ada di wilayah Pasang Kayu, Mamuju, Bulukumba, Bone, Bantaeng, Sidrap, Pinrang dan Makassar ini merangkul seluruh kalangan. Baik ibu rumah tangga hingga mahasiswi. Tidak hanya orang profesional, komunitas ini juga merangkul kalangan awam yang  ingin menekuni seni Henna ini.

Untuk mempelajari seni melukis tangan tersebut dibutuhkan waktu sekitar 1 – 3 bulan, tergantung berapa sering dipraktikkan. Waktu pembuatan henna pun sangat beragam. Untuk henna yang sederhana membutuhkan waktu 3 – 5 menit. Khusus untuk henna wedding yang lumayan rumit, waktu yang diperlukan untuk pembuatannya sekitar 1 – 3 jam, tergantung motif yang digambar.

Menurut Elisa, salah seorang anggota komunitas sekaligus pengrajin henna, Minggu (26/3/2017), komunitas ini sangat positif, karena bisa saling berbagi informasi dan menjadi pekerjaan sambilan yang menyenangkan.

“Komunitas henna ini sangat menyenangkan dan positif, kami bisa saling shering melalui media sosial dengan teman-teman yang jauh seperti di Bulukuba, Bone dan Bantaeng. Tidak hanya itu, seni henna ini bisa dijadikan pekerjaan sampingan yang menyenangkan.

“Kesamaan visi-misi kami dalam komunitas ini menjadikan kami semakin menyukai komunitas ini. Adapun uang hasil dari kegiatan kami bersama, disumbangkan kepada orang yang membutuhkan,” beber Elisa. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...