Logo Lintasterkini

Pembukaan Karya Kreatif Sulsel X Digifest di Makassar, Pj Gubernur Sulsel Apresiasi

Redaksi
Redaksi

Kamis, 27 Juni 2024 08:15

Pembukaan Karya Kreatif Sulsel (KKS) X Digifest South Sulawesi Digital Festival di Trans Studio Mall (TSM) Makassar, Rabu (26/6/2024) malam. (Foto: Pemprov Sulsel)
Pembukaan Karya Kreatif Sulsel (KKS) X Digifest South Sulawesi Digital Festival di Trans Studio Mall (TSM) Makassar, Rabu (26/6/2024) malam. (Foto: Pemprov Sulsel)

MAKASSAR – Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Zudan Arif Fakrulloh, dan Pj Ketua TP PKK Sulsel, Nunik Triyanti Zudan, membuka Karya Kreatif Sulsel (KKS) X Digifest South Sulawesi Digital Festival di Trans Studio Mall (TSM) Makassar, Rabu (26/6/2024) malam.

“Malam hari ini saya memberikan apresiasi yang tinggi untuk jajaran perwakilan Bank Indonesia (BI), Pak Riski terima kasih acaranya, bagus sekali,” kata Zudan.

Kegiatan yang dilaksanakan BI hingga 30 Juni 2024 mendatang ini mengusung tema Coto Makassar atau Collaborating Creative Economy anda Digital Payment to Make South Sulawesi as Advanced Region.

“Topiknya Coto Makassar, sangat Sulawesi Selatan banget dan saya memberikan apresiasi dan mendukung penuh. Ini acara yang sangat bermanfaat dari industri keuangan,” ujarnya.

Tema ini tentang kolaborasi antara ekonomi kreatif dan pembayaran digital untuk mendorong Sulsel menjadi wilayah yang lebih maju. Dengan menggabungkan potensi ekonomi kreatif dan teknologi pembayaran digital, daerah ini diharapkan dapat mencapai kemajuan yang lebih baik.

Berisi expo UMKM, talkshow, fashion show, live music, serta kompetisi berupa Makassar barista battle, stand up comedy, k-pop Qris dance, fruit carving, cake decoration, dan banker got talent.

“Jangan lupa ramaikan acara ini sampai tanggal 30 Juni 2024 agar ekonomi kita bertumbuh lebih cepat lagi,” pintanya.

Zudan dan istri pada kesempatan ini tampil pada acara fashion show menggunakan pakaian biru kombinasi abu-abu dari kain tenun Sengkang motif pucuk rebung.

Motif ini melambangkan kekuatan yang muncul dari dalam. Sebagaimana pohon bambu yang kuat menghadapi hempasan angin. Di balik motif ini terkandung keyakinan yang kuat, kekukuhan, dan kebulatan tekad dalam mencapai tujuan hidup.

Turut hadir Wakil Ketua Komisi XI DPR RI, Muhammad Amir Uskara; Ketua DPRD Sulsel, Andi Ina Kartika Sari; anggota Forkopimda Sulsel; Kepala BPS Sulsel, Ariyanto; Deputi Direktur OJK, Bonda Kusuma; Pimpinan Bulog Sulselbar, Akhmad Kholsum; Kanwil DJPB, Supendi; Kepala Konjen Australia, Todd Dias; serta para pimpinan perbankan.

 Komentar

 Terbaru

Peristiwa29 Juni 2024 17:55
Viral Video Driver Taksi Online Diduga Dianiaya Oknum TNI di Bandara Sultan Hasanuddin
MAKASSAR – Sebuah video yang memperlihatkan detik-detik pengeroyokan seorang sopir taksi online oleh beberapa oknum berseragam loreng di Bandara...
Pemerintahan29 Juni 2024 16:54
Kabupaten Gowa Raih Tiga Penghargaan dari BKKBN
GOWA – Kabupaten Gowa meraih tiga penghargaan dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Pusat. Ketiga penghargaan tersebut...
News29 Juni 2024 14:26
TP PKK Kelurahan Rappocini Gelar Sunatan Massal Hingga Pemeriksaan Kesehatan
MAKASSAR – Tim Penggerak PKK Kelurahan Rappocini Kota Makassar mengelar sunatan massal bagi masyarakat. Ada 75 anak mengikuti sunatan massal ter...
Peristiwa29 Juni 2024 09:55
Tenggelam Saat Berenang, Remaja di Toraja Dalam Pencarian Tim Sar
TORAJA – Seorang remaja dilaporkan tenggelam dan hilang saat berenang bersama teman-temannya di Sungai Saddang, Desa Bera, Kecamatan Makale, Kab...