Logo Lintasterkini

Hasil Operasi Zebra Polres Gowa, Tercatat 426 Kendaraan Ditilang

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Selasa, 29 November 2016 22:17

Kasat Lantas Polres Gowa, AKP R.Sumartono.
Kasat Lantas Polres Gowa, AKP R.Sumartono.

GOWA – Sepanjang pelaksanaan Operasi Zebra yang berlangsung selama 14 hari sejak tanggal 16 November hingga 29 November 2016, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Gowa mencatat sebanyak 426 jumlah kasus tilang. Angka ini jauh lebih menurun dibandingkan tahun 2015 lalu sebanyak 987 kasus yang terkena tilang.

Hal itu dijelaskan Kasat Lantas Polres Gowa, AKP R. Sumartono, Selasa (29/11/2016). Menurut dia bahwa Satlantas Polres Goaa saat melakukan Operasi Zebra sebanyak 426 kendaraan yang ditilang.

“sepanjang Operasi Zebra yang kita laksanakan, ada 426 kasus tilang kita peroleh. Jumlah ini jauh menurun dibandingkan tahun 2015 lalu, dimana jumlahnya ada 987 kasus tilang,” papar Sumartono.

Ia menjelaskan, Operasi Zebra yang dilaksanakan secara terpusat ini mengutamakan penindakan tegas kepada pengguna jalan sebanya 80 persen. Dimana sasaranya pengendara yang melakukan pelanggaran yang kasat mata seperti melawan arus, tidak melengkapi kendaraannya serta menggunakan handphone saat mengemudi.

Selain perbandingan jumlah kasus tilang, angka pelanggaran dan kecelakaan lalulintas (lakalantas) juga menurun drastis. Untuk kasus lakalantas tahun ini tidak melebihi 10 kasus, dibanding tahun lalu terdapat 13 kasus, dimana 5 orang meninggal dunia. (*)

 Komentar

 Terbaru

Pemerintahan01 Mei 2024 21:36
Walikota Makassar-Pj Bupati Junaedi Taken MoU Soal Pengendalian Inflasi Daerah di HUT ke-161 Jeneponto
JENEPONTO – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto menghadiri puncak peringatan Hari Jadi Kabupaten Jeneponto ke-161 yang dipusatkan di Lapangan...
Pemerintahan01 Mei 2024 15:31
Gowa Raih Penghargaan Pembangunan Daerah Terbaik Pertama Tingkat Sulsel Tahun 2024
GOWA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa kembali berhasil menjadi terbaik pertama Penghargaan Pembangun Daerah (PPD) Tingkat Provinsi Sulawesi ...
Olahraga01 Mei 2024 15:29
Target Tinggi Sulsel di PON Aceh-Sumut Terbentur Keterbatasan Anggaran
MAKASSAR – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulsel memfasilitas pertemuan antara Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sulsel dan puluhan...
News01 Mei 2024 14:31
Sosok Nurfakhirah, Siswi SMAN 5 Gowa Pemenang Lomba Baca Surat Kartini, Ingin Jadi Guru
GOWA – Nurfakhirah Sumar, siswi SMAN 5 Gowa ini berhasil meraih Juara I Lomba Baca Surat Kartini Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh TP PKK Kab...