Logo Lintasterkini

Tim Satgas KBN Mappadeceng Kunjungi SMA Negeri 2 Sidrap, Ini Tujuannya

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 03 September 2023 13:35

Tim Satgas KBN Mappadeceng Kunjungi SMA Negeri 2 Sidrap
Tim Satgas KBN Mappadeceng Kunjungi SMA Negeri 2 Sidrap

SIDRAP – Dipimpin oleh Kepala Kelurahan Pangkajene yang juga merupakan Kepala Kampung Bebas Narkoba (KBN) Mappadeceng Polres Sidrap Bapak Iwan Darmawan. SE, tim satgas Posko mengunjungi SMA Negeri 2 Sidrap, Kec. Maritengngae. Sabtu (02/09/2023).

Adapun tujuan kunjungan Satuan Tugas Posko KBN Mappadeceng di SMA Negeri 2 Sidrap yaitu memberikan penyuluhan tentang bahaya narkoba, pencegahan P4GN dan sosialisasikan program Posko KBN Mappadeceng Polres Sidrap.

Hadir mendampingi Kepala Kampung KBN Mappadeceng antara lain Kaur Mintu Sat Narkoba Polres Sidrap AIPTU Hendra. SH yang juga selaku Sekertaris KBN Mappadeceng, Bhabinkamtibmas Kel. Rijang Pittu AIPTU Budi Santoso, Bhabinkamtibmas Kel. Pangkajene BRIPKA Ramli. S. Sos

Dalam kegiatan penyuluhan dan sosialisasi ini di ikuti oleh Guru Waki Kelas serta para Siswa-siswi berjumlah 30 orang demikian yang di sampaikan sekertaris KBN Mappadeceng AIPTU Hendra. SH saat di konfirmasi melalui pesan whatsapp.

Menurut AIPTU Hendra. SH, kegiatan penyuluhan dan sosialisasi ini yaitu dengan memberikan pemahaman kepada pelajar tentang Program KBN dan bahaya Narkoba serta meminta partisipasi dan dukungan siswa atau pelajar SMA Negeri 2 Sidrap untuk bersinergi bersama-sama dalam pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap nakroba.” Ucap Hendra

Sementara Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K melalui Kasat Narkoba AKP Arham Gusdiar. S.I.K menuturkan bahwa, “Dengan kegiatan ini diharapkan para siswa-siswi memahami bahaya narkoba terhadap diri dan masa depannya, sehingga mereka dapat terhindar dari korban penyalahgunaan narkoba atau peredaran narkoba, “Say No To Drugs” Narkoba No, Prestasi Yes”. “Terang Arham. (*)

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis25 Oktober 2024 18:53
KN SAR Kamajaya Evakuasi 4 Penumpang Kapal Tenggelam di Pulau Samalona
MAKASSAR – Penumpang kapal jolloro dengan rute Pulau Kodingareng – Dermaga kayu Bangkoa dilaporkan tenggelam di sebelah selatan Pulau Sama...
Ekonomi & Bisnis25 Oktober 2024 14:29
SPKLU Semakin Mudah Dijangkau, BYD dan Haka Auto Dukung Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia
JAKARTA – Di tahun ini, dua hal yang menjadi keraguan umum dari masyarakat Indonesia terkait kemampuan daya jelajah dan ketersediaan fasilitas pengi...
News25 Oktober 2024 13:03
Rumah Pengusaha Skincare Mirahayati Disegel, Tidak Kantongi IMB
MAKASSAR – Dinas Tata Ruang dan Bangunan Kota Makassar mendatangi bangunan mewah yang diduga milik pengusaha kosmetik Mirahayati pada Jumat (25/...
Ekonomi & Bisnis25 Oktober 2024 12:47
Late Nite Shopping TSM Makassar Hadir dengan Diskon Spesial hingga 70%
MAKASSAR – Merayakan HUT Trans Studio Mall (TSM) Makassar yang ke-14, TSM akan menggelar program Late Nite Shopping pada Sabtu, 26 Oktober 2024....