Logo Lintasterkini

Pelaku Pembakar Istri Akhirnya Diringkus Polres Barru

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 05 Desember 2018 15:42

Kapolres Barru AKBP Dr. H. Burhaman SH. MH
Kapolres Barru AKBP Dr. H. Burhaman SH. MH

BARRU  – Kapolres Barru AKBP Dr H Burhaman SH. MH yang selama ini memerintahkan anggotanya untuk gencar melakukan pencarian terhadap pelaku yang membakar istrinya Andi Umrah, menemui hasil memuaskan.

Berdasarkan hasil penyelidikan selama kurang lebih 1 minggu, Arham melarikan diri setelah melakukan aksinya. Pelaku diketahui bersembunyi di Wisma Pondok Indah Jalan Inspeksi Kanal Kelurahan Pampang Kecamatan Panakukang kota Makassar.

Selanjutnya AKBP. Dr. H. Burhaman SH. MH memberikan komando kepada tim bergerak melakukan penangkapan. Pada saat akan dilakukan penangkapan, Selasa (4/12/2018) sekira pukul 23. 55, pelaku berusaha melarikan diri hingga diberi tembakan peringatan sebanyak 3 kali. Namun karena tetap berusaha kabur pelaku akhirnya dilumpuhkan dengan dua tembakan pada betisnya.

“Alhamdulillah, pelaku sudah berhasil kami amankan, setelah seminggu di monitor keberadaannya. Saya perintahkan anggota untuk turun dan melakukan penangkapan, “ungkap Kapolres Barru.

“Terpaksa kami lumpuhkan karena pelaku berusaha untuk melarikan diri dan tidak menghiraukan tembakan peringatan, “tambahnya.

Hasil interogasi sementara pelaku,  motif pelaku membakar istrinya karena pelaku sakit hati kepada istrinya. Korban menggugat cerai, akan tetapi pelaku menolak.

Saat ini Polres Barru masih mendalami dan melakukan pemeriksaan terhadap pelaku Arham. “Saat ini kami masih melakukan pemeriksaan dan penyelidikan lebih lanjut, dan pelaku sudah kami amankan di Mapolres Barru, “tutup Kapolres Barru AKBP. Dr. H. Burhaman SH. MH.

Penulis : Amir

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...