Logo Lintasterkini

Waspada! 22 Provinsi Ini Potensi Cuaca Ekstrem

Maulana Karim
Maulana Karim

Jumat, 06 Agustus 2021 10:12

Ilustrasi cuaca ekstrem(Shutterstock)
Ilustrasi cuaca ekstrem(Shutterstock)

MAKASSAR– Peringatan dini terkait Cuaca Ekstrem dengan curah hujan sedang hingga lebat telah dikeluarkan  Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Cuaca Ekstrem itu diperkirakan terjadi di 22 provinsi di Tanah Air pada Jumat (6/8/2021).

“Perlu diwaspadai potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat atau badai petir dan angin kencang. Waspada juga adanya tingginya suhu udara yang berpotensi kebakaran hutan dan lahan,” demikian pernyataan Kedeputian Bidang Meteorologi BMKG.

Suhu udara pada hari ini berkisar mulai dari 19 derajat hingga 34 derajat celsius dengan kelembaban udara 50% hingga 100%.

Pola angin di wilayah Indonesia bagian utara umumnya dominan bergerak dari selatan hingga barat daya dengan kecepatan angin berkisar 5-20 knot.

Di wilayah Indonesia bagian selatan dominan bergerak dari timur hingga tenggara dengan kecepatan angin berkisar 5-25 knot.

Kecepatan angin tertinggi terpantau di Perairan Utara Sabang, Perairan selatan Pulau Sumba, Perairan selatan Kupang hingga Pulau Rotte dan Laut Banda.

Waspada tinggi gelombang 4-6 meter (sangat tinggi) yang berpeluang terjadi di Samudra Hindia selatan Jawa Timur hingga NTB.

Berikut daftar peringatan dini BMKG untuk hari ini yakni ada di kawasan Aceh, Banten, Bengkulu, Gorontalo, Jambi, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Lampung, Maluku, Maluku Utara, Nusa Tenggara Barat (NTB), Nusa Tenggara Timur (NTT), Riau, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, Sumatera Barat, dan Sumatera Selatan.(*)

Penulis : mul

 Komentar

 Terbaru

News09 Juli 2025 13:49
Ketua Komisi D DPRD Makassar Tegaskan Pengawasan Ketat SPMB 2025 Demi Transparansi dan Keadilan
MAKASSAR — Ketua Komisi D DPRD Makassar, Ari Ashari Ilham, menegaskan komitmennya dalam mengawal pelaksanaan Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB) ta...
News09 Juli 2025 12:51
Polda Sulsel Gelar Operasi Patuh 2025, Fokus Edukasi dan Tindak Pelanggaran Lalu Lintas Serius
MAKASSAR – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Selatan menyatakan kesiapan penuh dalam melaksanakan Operasi Mandiri Kewilayahan Patuh 2025 yang akan ...
News09 Juli 2025 07:47
Perumda Parkir Makassar Lakukan Sidak Parkiran Mal Ratu Indah yang Berdiri di Atas Saluran Drainase
MAKASSAR — Perumda Parkir Makassar melakukan inspeksi mendadak (sidak) terhadap area parkir Mal Ratu Indah (MARI) yang diketahui berdiri di atas sal...
News08 Juli 2025 22:51
Wabup Sudirman Bungi Lakukan Dialog Dengan Pengurus PWI Pinrang
PINRANG — Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pinrang berkesempatan melakukan dialog bersama Wakil Bupati (Wabup) Pinrang, Sudirman Bun...