Logo Lintasterkini

Diduga Lakukan Pelecehan Seksual Terhadap Muridnya, Guru Ngaji Ini Diamuk Massa

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Rabu, 17 Oktober 2018 23:01

Usman Wella, Oknum guru ngaji di Sidrap yang menjadi terduga pelaku pelecehan seksual terhadap murid perempuannya
Usman Wella, Oknum guru ngaji di Sidrap yang menjadi terduga pelaku pelecehan seksual terhadap murid perempuannya

SIDRAP — Warga Kelurahan Salomallori Kecamatan Duapitue Kabupaten Sidrap, Selasa (16/10/2018) malam kemarin, mendadak digegerkan dengan penganiayaan yang menimpa seorang oknum Ustadz yang juga guru mengaji di Desa tersebut. Ternyata, amuk massa tersebut disebabkan kejengkelan warga akan ulah sang
guru ngaji, Usman Wella (38) yang diduga telah melakukan pelecehan seksual terhadap salah seorang murid perempuannya yang masih berusia 11 tahun.

Informasi yang dihimpun lintasterkini.com, aksi bejat pelaku yang juga seorang Imam Masjid itu terbongkar setelah korban melaporkan kejadian yang dialaminya kepada orang tuanya. Mendengar pengakuan korban, pihak keluarganya dan sejumlah massa lainnya langsung berang dan mendatangi terduga di masjid tempatnya mengajar dan menghakiminya beramai-ramai. Beruntung, personil Polsek Dua Pitue Sidrap yang tiba di lokasi kejadian (TKP), berhasil mengevakuasi terduga pelaku dari kerumunan massa yang tengah memukulinya, dan langsung membawanya pergi untuk diamankan dan dimintai keterangan di Mapolsek setempat.

Kapolsek Dua Pitue, Iptu Ramli Kamran yang dikonfirmasi awak media, Rabu (17/10/2018), membenarkan adanya peristiwa tersebut.

“Terduga sudah dibawa ke Polres Sidrap dan menjalani pemeriksaan di Unit PPA SatReskrim,” kata Ramli Kamran. (*)

 Komentar

 Terbaru

News09 Juli 2025 13:49
Ketua Komisi D DPRD Makassar Tegaskan Pengawasan Ketat SPMB 2025 Demi Transparansi dan Keadilan
MAKASSAR — Ketua Komisi D DPRD Makassar, Ari Ashari Ilham, menegaskan komitmennya dalam mengawal pelaksanaan Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB) ta...
News09 Juli 2025 12:51
Polda Sulsel Gelar Operasi Patuh 2025, Fokus Edukasi dan Tindak Pelanggaran Lalu Lintas Serius
MAKASSAR – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Selatan menyatakan kesiapan penuh dalam melaksanakan Operasi Mandiri Kewilayahan Patuh 2025 yang akan ...
News09 Juli 2025 07:47
Perumda Parkir Makassar Lakukan Sidak Parkiran Mal Ratu Indah yang Berdiri di Atas Saluran Drainase
MAKASSAR — Perumda Parkir Makassar melakukan inspeksi mendadak (sidak) terhadap area parkir Mal Ratu Indah (MARI) yang diketahui berdiri di atas sal...
News08 Juli 2025 22:51
Wabup Sudirman Bungi Lakukan Dialog Dengan Pengurus PWI Pinrang
PINRANG — Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pinrang berkesempatan melakukan dialog bersama Wakil Bupati (Wabup) Pinrang, Sudirman Bun...