Logo Lintasterkini

Karyawati di Parepare Curi Pakaian di Tempat Kerjanya

Andi
Andi

Selasa, 25 Mei 2021 23:02

Karyawati di Parepare Curi Pakaian di Tempat Kerjanya

PAREPARE — Seorang karyawan toko pakaian berinisial S alias Cia (24) di Kota Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel) terpaksa harus berurusan dengan polisi lantaran nekat mencuri sejumlah pakaian di tempatnya bekerja.

Cia ditangkap tim gabungan dari unit Reskrim Polsek Soreang dan Polsek Bacukiki di back up Resmob Polres Parepare di kediamannya di Jalan Lasinrang, Kelurahan Lakessi, Kecamatan Soreang, Parepare pada Ahad (23/5/2021) kemarin.

“Pelaku ini mengambil sejumlah pakaian, tas, mukenah, sendal, dan sepatu. Sehingga kerugian ditafsir mencapai belasan juta rupiah,” kata Kapolres Parepare AKBP Welly Abdillah dalam keterangannya pada Selasa (25/5/2021) siang tadi.

Welly menerangkan, wanita berparas cantik ini juga sudah melakukan aksinya hingga berulang-ulang kali, total kerugian korban mencapai hingga sekitar Rp11 juta lebih.

“Barang bukti didapatkan di rumahnya, jadi pelaku ini menyimpan di rumahnya hasil curiannya itu. Pengakuannya pelaku sudah melakukan aksinya sebanyak kurang lebih 10 kali,” terangnya.

Atas perbuatannya, kini pelaku dan barang bukti diamankan di Mapolres Parepare untuk proses hukum lebih lanjut.(*)

Penulis : Maulana Karim

 Komentar

 Terbaru

News04 Januari 2026 20:14
812 Kelompok Tani Sulsel Terima Alsintan, Gubernur Sulsel: untuk Wujudkan Swasembada Pangan
MAKASSAR – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menegaskan bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan) yang disalurkan Pemerintah P...
Hukum & Kriminal04 Januari 2026 18:52
Anggota Komisi III DPR RI Frederik Kalalembang Respon Cepat Kasus Pembunuhan Warga Toraja di Subang, Minta Masyarakat Tetap Tenang
SUBANG — Penemuan jenazah Hengky Rumba (66), warga asal Toraja dalam kondisi mengenaskan di sebuah kebun di Kabupaten Subang, Jawa Barat, mengundang...
Pendidikan04 Januari 2026 15:23
Perkuat Deep Learning, SMA Islam Athirah Bukit Baruga Siapkan Guru Hadapi Era Society 5.0
MAKASSAR — SMA Islam Athirah Bukit Baruga terus memperkuat kualitas pembelajaran dengan menggelar In House Training (IHT) bertema “Penguatan Prose...
Hukum & Kriminal04 Januari 2026 15:19
Bos Warung di Makassar Diduga Perkosa Karyawati, Aksi Direkam Istri untuk Intimidasi
MAKASSAR — Peristiwa memilukan menimpa seorang gadis pelayan warung makan di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Perempuan berinisial AW (22) diduga me...